SUMBAWA (PULAU KENAWA, TANAH TANO)

PELABUHAN BANGSAL (LOMBOK BARAT) - PELABUHAN KAYANGAN (LOMBOK TIMUR)


Sampai di Pelabuhan Bangsal sore hari pukul 17.00, kami melanjutkan perjalanan langsung menuju Sumbawa, menggunakan sepeda motor yang kami titipkan sebelumnya. Di jalan menuju Sumbawa anda akan melewati (lagi) Senggigi dan kota Mataram.

Saatnya membelah Lombok dari Barat ke Timur, menuju pelabuhan Kayangan (Lombok Timur). Lama waktu perjalanan  2 jam, dengan kecepatan rata-rata 60-80Km/jam

Read More..

LOMBOK BARAT (TRIO GILI)

Malam tadi hujan deras, namun ketika bangun sudah berhenti. Dalam pikiranku saat itu 'Mudah-mudahan air laut tak keruh', karena pagi ini kami akan snorkeling ria di Trio Gili (Trawangan, Air, Meno). 

Ok, sebelumnya gue mau jelasin jenis jasa snorkeling yang ada di sini, ada 2 macem.
Pertama, mandiri: artinya anda sewa sendiri peralatan snorkelingnya dan anda juga yang cari sendiri spot snorkelingnya. Di sepanjang pulau banyak yang menyewakan alat snorkeling. Biayanya kurang lebih Rp35.000 (biasanya belum sama pelampung).

Atau alternatif kedua, ikut yang paketan. Kami ikut yang ini. Biayanya Rp100.000/orang
Di paket ini lo bakal dapet full set snorkeling (plus pelampung dan kaki katak) serta transportasi boat ke 3 titik snorkeling di 3 Gili. Sudah jelas, gue saranin lo ambil alternatif ini karena PUAS DAN GAK RIBET, TINGGAL BAWA BADAN TERUS NYEMPLUNG.


Dimana kita bisa temukan alternatif ini? Tenang, di sepanjang Gili Trawangan ada beberapa agen yang menawarkan paket snorkeling. Tetapi beberapa agen memiliki isi paket yang berbeda. Berbeda apanya? Misalnya berbeda destinasi. Ada yang tidak di 3 Gili, tetapi di spot lain. Ada pula spotnya sama, tapi dapat tambahan cola dingin. Intinya: beda agen, beda penawaran. Tinggal pintar-pintarnya anda mencari.


*Jasa Snorkeling Paketan
TRAWANGAN TOURIST SERVICE
Wawan
0878-6494-1883

Semalam sebelumnya kami sudah deal dengan agen ini dan buat janji untuk ketemu pukul 10.00. Setelah say hi pagi dan menitip barang bawaan, kami diajak menuju boat di mana wisatawan lainnya juga sudah berkumpul untuk ber-snorkeling ria.

Langsung cek aja foto-fotonya!



Read More..

LOMBOK BARAT (GILI TRAWANGAN)

Pagi yang cerah di Senggigi.
Kami bangun pukul 09.00 dan bersiap cabut ke Trio Gili! 
Dari Senggigi ke Pelabuhan Bangsal kami menumpak sepeda motor sewaan. Biaya sewa: Rp50.000/motor + KTP
Kebetulan di depan Central Hotel terdapat jasa penyewaan motor.

*FYI: Beberapa tempat penyewaan motor mulai tidak lagi menyewakan motornya karena menurut penuturan warga setempat sering terjadi kehilangan motor. Tetapi mengapa kami bisa dapat motor sewaan? Alasannya karena posisi tempat penginapan kami berdekatan dengan tempat penyewaan motor ini, maka pihak penyewa merasa cukup percaya untuk menyewakan motornya pada kami. Lagipula, owner-nya juga orang Bandung, sama pulak seperti kami, maka jadi sudah. hehehe

*Pastikan anda memiliki SIM dan STNK motor karena sesekali ada operasi lalu lintas di Senggigi

*Peyewaan sepeda motor:
KOTASI 08 Tours & Travel (Depan Central Hotel)
Muhammed
0817-5797-547
0818-0372-2292

Sepanjang perjalanan kami melihat hamparan laut biru ditemani sang mentari yang cerah.
Aduh indahnya. 
Walau terik ya.





Read More..

LOMBOK BARAT (SENGGIGI)

Lombok (Pelabuhan Lembar)


Setibanya di Pelabuhan Lembar (Lombok), anda bisa melanjutkan perjalanan kemana pun anda mau. Tujuan pertama kami: Trio Gili (Air, Meno, Trawangan). Tapi menurut hitung-hitungan waktu, kami tak akan sampai di Gili karena hari sudah sore, sedangkan Pelabuhan Bangsal (pelabuhan penyebrangan ke Trio Gili) tutup pukul 17.00, oleh karena itu kami memilih mencicil perjalanan sampai Senggigi saja.

Di pelabuhan terdapat beberapa alternatif transportasi menuju kota Mataram/Senggigi, yaitu angkot (bewarna putih) dan jasa sewa mobil. Pilihlah moda transportasi sesuai budget.

Kami memilih menyarter angkot dengan tujuan Senggigi, karena dibanding menyewa mobil yang biayanya mencapai Rp200.00-an, biaya angkot lebih murah: Rp130.000/angkot (kapasitas 7org, tapi hanya kami isi 4). Itu hasil tawar menawar lho yaa

Ok, setelah deal, kita berangkat! 
Pelabuhan Lembar ke Senggigi, melewati kota Mataram.
Di tengah jalan kami mendapati icon kotanya! 

Icon Kota Mataram

Read More..

YOGYAKARTA - LOMBOK (NUMPANG LEWAT)

Yogyakarta (Stasiun Lempuyangan)-Banyuwangi (Stasiun Banyuwangi Baru)

SRI TANJUNG
07:30-21.15
Rp35.000/orang

14 JAM BOS!!
Gilak, jauh banget. 14 jam itu jarak dari tengah jawa (Yogya) sampe ke timur (Banyuwangi). Kalo dari tengah (Yogya) ke barat (Bandung): 9 jam, pake kereta juga. Waktu tempuh Bandung ke Jakarta: 3 jam. Kesimpulan: Jakarta-Banyuwangi= 26 JAM! Selamat membelah Pulau Jawa.

Okey, dalam perjalanan menuju Banyuwangi, anda akan melewati banyak kota/kabupaten seperti Klaten, Solo, Sragen, Madiun (jangan lupa cicipi pecel Madiunnya), singgah di Surabaya sebentar saja, lalu lanjut ke Sidoarjo (sayang lumpurnya ga kelihatan), Pasuruan, Jember, hingga tiba di stasiun akhir Banyuwangi.

Anyway, dalam perjalanan yg jauh ini, coba sesekali uji pendengaran dan lidah anda dengan memperhatikan logat pedagang dan mecicipi dagangannya, kemudian tebak sudah di daerah mana kah anda. Beda daerah=beda logat=beda dagangan, sob!

Saran: Jangan lupa bawa kartu atau sejenisnya agar belasan jam perjalanan anda tak terlalu membosankan :)

Sesampainya di stasiun Banyuwangi Baru pastilah malam hari. Kalo sudah begini, tinggal ngesot kira-kira 100 meter ke dermaga Ketapang (pelabuhan di Banyuwangi) untuk menyebrang ke Gilimanuk (Pelabuhan di Bali).






Read More..

YOGYAKARTA (CANDI DAN ANGKRINGAN) (MULAI)

Perjalanan via kereta api (kelas ekonomi) 

Bandung (Kiaracondong)-Kutoarjo
KUTOJAYA SELATAN
21:30-05:15
Rp20.000/orang

Dilanjutkan

Kutoarjo-Yogyakarta (Lempuyangan)
PROGO
05:57-07:04
Rp35.000/orang

Atau

Kutoarjo-Yogyakarta (Lempuyangan)
PRAMEKS (PRAMBANAN EKSPRESS)
08:00-09.00
Rp10.000/orang



Sesampainya di Yogya anda bisa memilih sarapan terlebih dahulu atau langsung menuju Malioboro yang letaknya tak jauh dari stasiun Lempuyangan (bisa ditempuh dengan berjalan kaki atau naik becak). Malioboro adalah suatu kawasan wisata yang paling terkenal se-Yogyakarta. Di sana anda bisa temukan barang-barang kerajinan tangan asli masyarakat punya. Selain itu, pilihan menginap serta kuliner lezat nan khas berserakan di sana-sini, tinggal pilih sesuai keinginan.



Di Malioboro kami dapat penginapan murah, 1 kamar untuk 4 orang (3 bed) + kamar mandi dalam dengan harga Rp120.000/malam

Gue lupa nama penginapannya, tapi yang jelas letaknya percis di belakang mal Malioboro. Di sana banyak pilihan penginapan.

Setelah penginapan sudah jelas, saatnya berwisata! Destinasi pertama: Candi Prambanan.

Read More..